PONJONG (Fakta9.com)_ _// Seorang ibu rumah tangga bernama Septi Puji Lestari (26) warga Padukuhan Bedoyo Wetan RT 02, RW 05, Bedoyo, Ponjong, Gunungkidul, dilaporkan hilang oleh Hari Susilo (Suaminya) pada hari Jum’ at (27/01/2023).
Diungkapkan oleh Kapolsek Ponjong, Kompol Yuliyanto jika Septi diketahui hilang setelah berpamitan kepada suaminya untuk pergi kontrol ke Rumah Sakit Sardjito pada Rabu (25/01/2023) lalu, sekitar pukul 05.30 WIB, namun hingga hari ini belum juga kembali.
Baca juga : Kalurahan Getas Buka Lowongan Dukuh dan Staff Kamitua
“Keluarga sudah burasaha mencari ke tempat saudara dan teman dekat Septi, akan tetapi tidak ada yang mengetahui keberadaannya.” Jelasnya.
Dilanjutkan jika saat pergi meninggalkan rumah, Septi mengendarai sepeda motor Honda Beat warna hitam dengan Nomor Polisi AB 4741 QM, memakai hijab warna hitam, jaket kain warna putih, celana panjang warna pink, tinggi badan 160 Cm, kulit sawo matang dan rambut hitam lurus sebahu.
Baca juga : Baru 75,4 %, Dispar Gunungkidul Akan Penuhi Targed PAD 27 Miliyar
“Kami menghimbau kepada warga masyrakat yang mengetahui perempuan dengan ciri – ciri tersebut untuk melapor ke Polsek Terdekat.” Imbuh Kapolsek.