BANTUL, DIY (FAKTA9.COM)_ _// Angota Polsek Pleret Bantul mengamankan seorang pria berinisial MN warga Trayeman, Pleret, Pleret, Bantul, lantaran terbukti bersalah telah melakukan kekerasan hingga menyebabkan DV (36) warga Trayeman, Pleret, Pleret, Bantul, meninggal dunia di RSPAU Hardjolukito.
Baca Juga : Ditinggal Menelphone, Honda Beat Digasak Maling
Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry menyampaikan jika peristiwa itu terjadi pada Jum’ at (17/01/2025) pukul 20.30 WIB.
Semula, korban dengan kondisi sudah mabuk mendatangi rumah pelaku. Saat itu korban meminta pelaku untuk dibelikan Miras dan rokok. Kemudian pelaku membelikannya untuk diminum bersama – sama.
Setelah itu, korban berpamitan untuk pulang. Dan korban hendak menghidupkan sepeda motornya, namun tidak bisa sehingga pelaku mencoba membantunya hingga akhirnya sepeda motor tersebut berhasil menyala.
“Saat menaiki sepeda motornya untuk pulang, tangan korban diduga meraba saku pelaku dengan hendak mengambil dompet milik pelaku.” Jelasnya.
Sontak kejadian itu membuat mereka saling cek cok. Korban kemudian menantang pelaku untuk berkelahi.
Dengan kondisi masih terpengaruh minuman keras, pelaku langsung masuk rumah dan mengambil senjata tajam jenis pedang untuk berkelahi.
“Dalam perkelahian itu, korban mengalami luka pada bagian perut serta kepala.” Ucapnya.
Baca Juga : Polisi Berhasil Ungkap Kasus Curat di Bantul
Warga yang mengetahui peristiwa itu lantas berusaha melerai dan melarikan korban ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan. Namun lantaran mengalami luka yang cukup parah sehingga korban dinyatakan meninggal dunia di rumah sakit.
“Untuk pelaku sudah kita amankan guna proses hukum lebih lanjut.” Tandasnya.