WONOSARI ( fakta9.com ) _ _// Guna untuk targetkan pencapaian 80 % vaksinasi yang sekarang baru mencapai 74 %, Pemerintah Kalurahan Mulo kembali melaksanakan vaksinasi massal dengan target 200 dosis 1 dan 600 dosis II jenis Vaksin Sinovac, bertempat di Balai Kalurahan Mulo pada hari Rabu 1 Desember 2021.
Baca Juga: Alami Kecelakaan di Jl. Karangmojo-Semin, Dua Pemuda Dilarikan ke Rumah Sakit
Lurah Mulo, Sugiyarto menyampaikan pelaksanaan vaksin massal hari ini adalah sebagai upaya peningkatan imunitas bagi warga masyarakat mulo dan pencapaian target 80 % di tingkat Kalurahan, sehingga kedepanya masyarakat mulo bisa terbebas dari virus covid 19.
” Karena selain meningkatkan imunitas, dengan vaksin ini juga mendukung program pemerintah untuk memaksimalkan vaksinasi sehingga PPKM bisa turun level dan roda perekonomian bisa pulih,” Terang Sugiyarto.
Panewu Kapanewon Wonosari, Siswanto mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Kalurahan mulo karena telah dengan antusis mengikuti kegiatan vaksin massal.
” Kami selalu mengendukasi kepada masyarat melalui Lurah, Dukuh serta Rt dan Rw untuk tidak takut Vaksin dan jangan percaya berita hoak tentang vaksin,” Tutur Siswanto.
Panewu wonosari dan Lurah Mulo juga menghimbau kepada masyarakat untuk selalu taat protokol kesehatan.
Baca Juga : Lurah Giripanggung Targetkan Awal Tahun 2022, Semua Warganya Tervaksinasi
Kagiatan Vaksin tersebut terlaksana dengan lancar berkat kerjasama pemerintah Kalurahan Mulo, Puskesmas Wonosari I, Babhinsa dan Babhinkamtibmas Kalurahan.
Danar_fakta9.com