GUNUNGKIDUL, (Fakta9.com)__Nama Kepala Seksi Bhina Marga Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPUPRKP) Kabupaten Gunungkidul dicatut orang tak di kenal untuk melancarkan modus penipuan melalui telepon dan pesan SMS kepada sejumlah orang pada Jumat (12/03/2021) kemaren.
Baca Juga : Revitalisasi Drainase Jl. Yogya -Wonosari Merupakan Program Padat Karya dari Kementrian PUPR
Wadiyana saat dikonfirmasi oleh fakta9.com Sabtu (13/03/2021) menerangkan bahwa (kemaren) ada salah satu developer (pengembang) yang dihubungi orang tak dikenal melalui sambungan telepon yang mengatasnamakan dirinya.
Dalam percakapan telepon tersebut, pelaku memqbicarakan masalah pekerjaan dan meminta pihak developer untuk segera menghubungi Kepala Dinas.
“Pelaku kemudian memberikan nomor kepada pihak pengembang, untuk segera dihubungi,” terangnya.
Untungnya pihak pengembang yang memang sudah akrab dengan Wadiyanta tidak begitu saja percaya dengan orang yang menelponya. Sehingga modus penipuan yang mencatut nama Kasi Bhina Marga DPUPRKP Gunungkidul tersebut tidak terjadi.
Kendati demikian, Wadiyanta merasa dirugikan. Dia berpesan agar warga masyarakat, teman ataupun rekan kerjanya tidak percaya begitu saja ketika ada orang tak bertanggung jawab menelepon ataupun mengirim pesan yang mengatas namakan dirinya.
Baca Juga: Sultan B Najamudin : Tak Ada Anak yang Boleh Putus Sekolah Akibat Dampak Pandemi.
“Jika ada orang yang mengatasnamakan nama saya dan meminta untuk mentransfer sejumlah uang di abaikan saja.” Pungkas Kasi Bhina Marga DPUPRKP.
Red_fakta9