Sleman (Fakta9.com)_ _// Melalui proyek kolaborasi yang kreatif dan inovatif, kelompok mahasiswa KKN Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) berikan dampak positif pada kelompok UMKM Suka Tresna Barokah.
Disampaikan oleh Dosen UMBY, Dr. Drs. Hamzah Gunawan, M.M bahwa tujuan dari kegiatan tersebut ialah wujud nyata bagi masyarakat dari mahasiswa UMBY yang tengah menjalani Kuliah Kerja Nyata (KKN) dengan berupaya memberdayakan UMKM Suka Tresna Barokah yang memproduksi olahan susu kambing yang terletak di Kemirikebo, Turi, Sleman.
Baca juga : Lakukan Penganiayaan Menggunakan Sajam, Pemuda Diglandang ke Kantor Polisi
“Proyek KKN ini berlangsung dari tanggal 24 Juli sampai 24 Agustus 2023 dengan harapan UMKM dapat tumbuh berkembang.” Ucapnya.
Menurut Hamzah, langkah – langkah yang dilakukan para mahasiswa itu ialah pengembangan sumber daya manusia dengan memberikan pelatihan keselamatan kerja kepada karyawan, pelatihan dan pendampingan bagi pemilik UMKM Suka Tresna Barokah dalam manajemen keuangan dan optimalisasi pemasaran melalui media sosial agar produk dikenal lebih luas, serta pengenalan dan pemanfaatan e-commerce.
“Selain itu, dilakukan rebranding produk dengan pembaharuan logo agar lebih modern dan mudah dikenali serta pembaharuan kemasan.” Jelasnya.
Baca juga : Belum Semua Anggaran Danais Sudah Dicairkan
“Kami berharap dengan adanya kerjasama antara mahasiswa KKN UMBY dan pemilik UMKM, kedepannya UMKM Suka Tresna Barokah dapat semakin berkembang dan berdaya saing global, serta turut berperan dalam meningkatkan perekonomian daerah secara berkelanjutan.” Imbuhnya.