SEMANU, (Fakta9.com)__Tindak pidana pencurian hewan ternak terjadi di Kapanewon Semanu, Sabtu (13/ 03/2021) pagi tadi. Seekor kambing betina yang berada di dalam kandang milik Trisno Rejo alias Sukin (60) warga Padukuhan Wediutah Rt 04, Rw 18, Kalurahan Ngeposari, Kapanewon semanu raib di gondol maling.
Baca Juga : Nama Kasi Bhina Marga DPUPRKP Gunungkidul, Dicatut OrangTak Bertanggung Jawab.
Dikatakan oleh salah satu keluarga korban, Rosminah (32) bahwa pencurian tersebut pertama kali diketahui sekitar pukul 05.00 WIB. Saat itu ayahnya (Sukin) yang hendak memberikan pakan, sudah mendapati kambing miliknya tak berada di dalam kandang.
“Saat akan dikasih pakan oleh bapak, kambing yang berada didalam kandang sudah hilang.” terangnya.
Mengetahui kambing miliknya tak ada didalam kandang, Sukin bersama anggota keluarga dan di bantu oleh tetangganya berusaha mencari di sekitar lingkungan tempat tinggal korban.
“Karena dicari disekeliling rumah tidak ketemu.” Jelas Rusminah.
Selanjunya pihak keluarga melaporkan perihal hilangnya hewan ternak tersebut ke Ketua RT setempat.
Kapolsek Semanu, AKP Ahmad Fauzi, saat dikonfirmasi fakta9.com menuturkan jika belum ada laporan secara resmi terkait adanya dugaan tindak pencurian hewan ternak di wilayah tugasnya.
Baca Juga : Revitalisasi DrainaseJl. Yogya-Wonosari Merupakan Program Padat Karya dari Kementrian PUPR
“Belum ada laporan masuk (ke Polsek Semanu), namun saat ini kami sudah menerjunkan anggota untuk melakukan pengecekan ke lokasi kejadian.” Jelas Kapolsek Semanu.
Red_ fakta9.com