GUNUNGKIDUL, DIY (FAKTA9.COM)_ _// Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan dan Energi Sumber Daya Mineral Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta menganggarkan sebesar Rp 60,8 Milyar untuk pembangunan jalan yang menghubungkan Kabupaten Gunungkidul dengan Kabupaten Klaten tepatnya di tanjakan Clongop.
Pembangunan tersebut dikerjakan oleh PT. Suradi Jaya Sejahtera dengan waktu 279 hari kalender.
Baca juga : Bupati Gunungkidul Rayakan Hari Lanjut Usia di Trowono
Dikatakan oleh Apri selaku Pimpinan Pekerjaan Proyek bahwa pihaknya akan melakukan rombak sepanjang 2,5 Km.
“Nanti ada jalan lama yang kita garap, dan untuk yang baru yaitu melalui perbukitan. Untuk gambarnya ada 3 tikungan.” Ujarnya.
Menurutnya, dalam pengerjaan tersebut telah berjalan sekitar 2 bulan dengan progres 6 %.
“Kami sangat yakin pada bulan Desember 2024 nanti, tanjakan Clongop sudah bisa dilalui.” Imbuhnya.
Baca juga : https://fakta9.com/bupati-gunungkidul-sambangi-disabilitas-di-kalurahan-petir/
Dirinya pun belum menutup jalan yang menghubungkan antara dua Kabupaten tersebut, namun demikian Apri menghimbau kepada pengguna jalan untuk hati – hati dalam berkendara karena banyak lalu lalang kendaraan proyek.
“Nanti kita tutup, namun untuk sekarang belum.” Imbuhnya.