BANTUL, DIY (FAKTA9.COM)_ _// Nasip apes dialami seorang mahasiswa berinisial NSP (21) asal Godean, Sleman. Sebab dirinya menderita patah tulang kaki usai alami kecelakaan lalu lintas di Jalan Wates tepatnya U Turn Soto Sulung Padukuhan Onggobayan, Ngestiharjo, Kasihan, Bantul, Rabu (29/10/2025) pukul 19.00 WIB.
Baca Juga : Kecelakaan di JJLS Saptosari, Remaja Tew4s di Lokasi
Kasi Humas Polres Bantul, Iptu Rita Hidayanto menjelaskan kecelakaan terjadi berawal ketika NSP dengan mengendarai sepeda motor Honda CRF nomor polisi AB 5671 QS berjalan dari arah Timur menuju ke arah Barat.
Sesampainya di tempat kejadian perkara, sepeda motor Honda CRF tersebut hendak putar balik ke arah Timur. Namun naas pada saat yang sama dari arah berlawanan melaju sepeda motor Yamaha Mio nomor polisi AB 2153 TI yang dikendarai seorang pria berinisial YBEP (32) asal Notoprajan, Yogyakarta. Lantaran jarak kedua kendaraan sudah terlalu dekat sehingga terjadi tabrakan.
“Sepeda motor Yamaha Mio menabrak bagian kiri sepeda motor Honda CRF, kemudian kedua kendaraan beserta pengendaranya terjatuh ke jalan aspal.” Ucapnya.
Baca Juga : Diduga Gegara Lilin Untuk Sesajen, Rumah Warga Tepus Hangus Terbakar
Akibat dari insident tersebut, NSP mengalami patah tulang kaki kiri. Sedangkan YBEP mengalami luka lecet pada tangan dan kakinya.
“Kedua korban sudah dilarikan ke Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Yogyakarta.” Imbuhnya.





