Saptosari, (fakta9.com)__Seorang warga ditemukan meninggal di jl Ngrenehan – Kanigoro, padukuhan Gebang, Kalurahan Kanigoro, Kapanewon Saptosari pada Senini, (19/10/2020).
Alhasil, penemuan mayat pada sekitar pukul 16.00 WIB tersebut sempat menggegerkan warga setempat. Diketahui korban benama Notorejo (70) warga Paduuhan Widoro, Rt/Rw 03/07, Kalaruhan Kanigoro, Kapanewon Saptosari.
BACA JUGA: PENERAPAN PROTOKOL KESEHATAN DALAM PEMBELAJARAN LURING DI SMK GIRI HANDAYANI
Menurut informasi yang berhasil dikumpulkan kejadian tersebut bermula ketika korban yang sebelumnya terlihat berladang di sekitaran pantai Nguyahan bermaksud pulang kerumah. Di perjalanan sekitar pukul 15.50 WIB, korban membonceng Dirin, (38) warga Padukuhan Mendak Rt. 05/03, Kalurahan Kanigoro, Kapanewon Saptosari, sampai di komplek pantai Ngrenehan. Kemudian korban berjalan kaki untuk menuju ke wilayah Kanigoro.
Selang beberapa saat sekitar pukul 16.20 WIB, korban di temukan oleh Wahyuti (45) warga Rt 03/ Rw 07, Kalurahan Kanigoro, Kapanewon Saptosari, sudah dalam posisi tergeletak di pinggir jalan tak jauh dari pantai Ngrenehan.
BACA JUGA: Kepergok mencuri kayu Hutan Negara, pencuri Kabur dan meninggalkan otor vario warna putih
Merasa panik melihat kondisi korban, saksi berteriak meminta pertolongan warga yang berada di sekitar lokasi dan memberitahukan penemuan tersebut kepada Polsek Saptosari.
Personil Kepolisian dan petugas SAR Linmas Wilayah II yang mendapatkan informasi adanya penemuan tersebut langsung menuju ke lokasi untuk proses evakuasi.
Di ketahui bahwa korban yang keseharian selain bertani juga berprofesi sebagai sebagai nelayan lobster.
“Mungkin korban kelelahan sehingga ketika hendak pulang, terjatuh di perjalanan.” Jelas Kapit tetangga Korban.
Kapolsek Saptosari, AKP. Awal Mursayanto saat di konfirmasi pada Selasa (20/10/2020) membenarkan kejadian penemuan jenasah di pinggir jalan tersebut.
“Menurut keterangan dari pihak keluarga, sebelumnya korban diketahui memiliki riwayat penyakit Hipertensi dan juga lambung.” jelas Kapolsek.
Redaksi