BANTUL, DIY (FAKTA9.COM)_ _// Sebuah mobil Suzuki Carry nomor polisi AD 1158 ME terbakar di Jalan RR Ahmad Yani tepatnya pada jalur cepat Timur Gudang Aqua yang terletak di Padukuhan Jaranan, Banguntapan Banguntapan, Bantul, Minggu (25/08/2024) sekitar pukul 08.20 WIB.
Disampaikan oleh Kasi Humas Polres Bantul, AKP I Nengah Jeffry bahwa kejadian itu terjadi bermula saat mobil Suzuki Carry yang dikemudikan Muhammad Hafid Kurniawan (20) warga Welar, Pandeyan, Ngemplak, Boyolali, dengan membawa enam penumpang melaju dari arah Utara ke Selatan pada jalur cepat lajur kiri.
Sesampainya di tempat kejadian perkara, Suzuki Carry bermaksud mendahului kendaraan didepannya dengan berpindah lajur ke kanan, namun disaat yang bersamaan dari arah belakang pada lajur kanan melaju kendaraan yang tidak diketahui identitasnya dan menabrak Suzuki Carry.
“Dikarenakan jarak sudah terlalu dekat sehingga kendaraan yang tidak diketahui identitasnya tidak mampu menghindar dan menabrak body sebelah kanan belakang Suzuki Carry hingga terdorong naik ke pembatas jalan tengah kemudian terguling dan baru berhenti setelah terdorong beberapa meter.” Ucapnya.
Tak sampai disitu, usai terguling, ternyata muncul percikan api dari mobil Suzuki Carry yang mengakibatkan api membesar dan menghanguskan mobil.
“Sopir dan penumpang berhasil menyelamatkan diri, sementara kendaraan yang tidak diketahui identitasnya melarikan diri.” Ungkapnya.
Baca Juga : Diduga Lantaran Depresi, Warga Gunungkidul Nekat Gantung Diri
Selain menghanguskan mobil, juga terdapat tiga buah Handphone milik para korban yang terbakar.
“Tidak ada korban jiwa, hanya kerugian materiil.” Tandasnya.