Sabtu, Juli 27, 2024
spot_imgspot_img

FAKTA TERBARU

Kasus DBD di Gunungkidul Menggila, Korban Terus Bertambah

Advertisementspot_imgspot_img
Advertisementspot_imgspot_img

GUNUNGKIDUL, DIY (FAKTA9.COM)_ _// Dinas Kesehatan Kabupaten Gunungkidul mencatat 3 orang meninggal dunia lantaran terkena penyakit Demam Bedarah Dengue (DBD).

“Hingga hari ini tanggal 04 Maret 2024 ada 220 kasus dan yang meninggal dunia ada 3 orang.” Jelas PLT Kepala Dinas Kesehatan Gunungkidul, Dewi Irawati.

Baca Juga : Mayat Lelaki Tersangkut Pohon Bambu Ditemukan di Sungai Serang, Kulonprogo


Dirinya menyebut jika DBD ialah sebuah penyakit yang disebabkan oleh virus dengue dan ditularkan melalui gigitan nyamuk Aedes Aegypti.

“Penyakit ini ditandai dengan demam dan disertai perdarahan, apabila tidak segera ditolong, dapat mengancam nyawa.” Ujarnya.

Untuk mencegah agar penyakit demam berdarah tidak merambah di Kabupaten Gunungkidul, Dewi meminta kepada seluruh warga masyarakat bekerjasama membunuh atau menghentikan pertumbuhan jentik nyamuk, karena misal hanya pemerintah yang bekerja maka masalah DB tidak akan terselesaikan.

“Sebenarnya sistem foging itu kami anggap tidak efektif jika dilakukan tidak sesuai prosedur, karena misal berlebihan maka malah akan menambah kebal nyamuk dan tidak bisa membunuh jentik – jentik nyamuk.” Paparnya.

Baca Juga : Dua Wisatawan Terseret Ombak Pantai Watu Lumbung Saat Asik Berfoto


Dewi menghimbau kepada masyarakat untuk selalu 3 M yaitu Menguras tempat penampungan air, Menutup tempat-tempat penampungan air dan Mendaur ulang berbagai barang yang memiliki potensi untuk dijadikan tempat berkembang biak nyamuk Aedes aegypti yang membawa virus DBD pada manusia.

“Pemberantasan sarang nyamuk itu juga penting.” Imbuhnya.

 

Advertisementspot_img
Advertisementspot_img

FAKTA TERBARU

Advertisementspot_img
Advertisementspot_img

BACA JUGA