YOGYAKARTA, DIY (FAKTA9.COM)__/Karyawan hotel ditemukan meninggal dunia di dalam kamar mandi mess Hotel RG di Jalan Mangkuyudan, Mantrijeron, Kota Yogyakarta, Kamis (15/1/2026) malam sekitar pukul 23.30 WIB.
Identitas korban diketahui berinisial MG (43) warga Hargosari, Tanjungsari, Gunungkidul.
Baca juga: Oknum Mantri Bank Plat Merah di Gunungkidul Diduga Lakukan Penipuan Terhadap Nasabah
Kasi Humas Polresta Yogyakarta, AKP Gandung Harjunadi menyebutkan peristiwa tersebut pertama kali diketahui oleh rekan kerja korban yang kemudian melaporkannya ke pihak kepolisian.
Berawal ketika saksi berinisial S (50) warga Keruk III, Tanjungsari, Gunungkidul yang juga karyawan hotel RG pada Kamis (15/01/2026) sekitar pukul 23. 30 WIB menyadari kamar mandi di mess dalam kondisi terkunci dari dalam.
“Saksi kemudian mengintip melalui boven kamar mandi dan melihat korban sudah tergeletak di lantai tanpa respons.” terang AKP Gandung Harjunadi melalui keterangan tertulis Jumat (16/01/2026).
Selanjutnya S bersama bersama beberapa warga lainnya membuka paksa pintu kamar mandi dengan linggis, dan melaporkan ke Polsek Mantrijeron Yogyakarta.
Baca juga:Pria Asal Bantul Dibacok Orang Tidak Dikenal Saat Duduk di Teras Rumah
Lebih lanjut disampaikan Kasi Humas Polresta Yogyakarta jika berdasar keterangan saksi, pagi harinya sekitar pukul 05.30 WIB korban sempat bepergian ke wilayah Pacitan, Jawa Timur. Korban kemudian kembali ke mess karyawan Hotel RG sekitar pukul 20.00 WIB.
Pihak kepolisian masih melakukan pendalaman untuk memastikan penyebab kematian korban.













