Semanu, (fakta9.com)__Hujan yang disertai angin menyebabkan musibah tanggul rumah milik Subroto warga Padukuhan Wediutah, Rt02, Rw 18, Kalurahan Ngeposari, Kapanewon Semanu pada Minggu (07/02/2021).
Menurut informasi yang berhasil di himpun, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 13.00 WIB. Bermula ketika hujan disertai angin menghantam wilayah semanu sejak pagi. Saat itu Subroto bersama dengan anggota keluarga yang lain sedang berada di dalam rumah, tiba-tiba terdengar suara gemuruh.
Baca Juga :Pengendara Vario Meregang Nyawa Setelah Terlibat Kecelakaan di Jalan Semanu-Bedoyo.
Merasa penasaran, Subroto pun akhirnya mengecek ke arah sumber suara yang mencurigakan tersebut. Betapa kagetnya saat dirinya mendapati tanggul/ pondasi rumahnya sudah ambrol.
Kapolsek Semanu, AKP Ahmad Fauzi Mulyono saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon membenarkan peristiwa yang terjadi di wilayahnya.
“Derasnya curah hujan yang terjadi di wilayah tersebut diduga menyebabkan tanggul rumah setinggi 6 meter ambrol karena tak mampu menahan debit air.” Jelas AKP Ahmad Fauzi.
Akibatnya tanggul dan teras rumah yang dihuni 5 jiwa tersebut mengalami kerusakan yang cukup parah. Beruntung tidak terjadi korban jiwa dalam musibah longor tersebut. Namun kerugian materiil ditaksir mencapai Rp 10 juta rupiah.
Baca Juga : Dua Pemuda Mengalami Luka-luka Usai Terlibat Kecelakaan Dengan Mobil Avansa.
Atas peristiwa tersebut, anggota Polsek Semanu bersama dengan Personil TNI, BPBD, Tagana, relawan dan warga masyarakat bekerja bakti untuk mengevakuasi teras rumah dan tanggul.
“Karena situasi cuaca tidak memungkinkan, giat kerja bakti akan di lanjutkan besok.” Pungkas Kapolsek Semanu.
(Danar_fakta9)