Sabtu, Juli 27, 2024
spot_imgspot_img

FAKTA TERBARU

Festival Layangan Samas Untuk Tingkatkan Kunjungan Wisatawan

Advertisementspot_imgspot_img
Advertisementspot_imgspot_img

Penulis :Wahyu Purnomo 

BANTUL, (Fakta9.com)__//Festival layangan digelar untuk pertama kalinya di kawasan Pantai Samas Kabupaten Bantul, D.I Yogyakarta.

Acara Festival Layangan Samas (FLS) yang berlangsung selama 2 hari mulai 20 Agustus hingga 21 Agustus 2022, diselenggarakan dalam rangka menyongsong era kemaritiman, kebangkitan wisata, dan kemandirian budaya.


Baca juga : Tak Kunjung Chek Out, Lelaki Paruh Baya Ditemukan Meninggal di Kamar 201


Lurah Srigading, Prabawa Suganda menuturkan pada era tahun 1980 -an Pantai Samas merupakan destinasi wisata yang sangat populer di kalangan masyarakat. Namun saat ini, kunjungan wisata di pantai ini mengalami penurunan.

Untuk itu, disampaikan oleh Prabawa, jika dengan digelarnya acara Festival Layangan ini diharapkan mampu menggairahkan kunjungan wisata di pantai Samas.

“Dengan adanya acara festival ini nantinya kedepanya dapat menarik minat wisatawan untuk berkunjung ke Pantai Samas.” Ujarnya, Sabtu (20/08/2022).

Dalam acara Festival Layangan Samas juga di meriahkan dengan kegiatan melukis mural, pelepasan burung hingga pelepasan penyu ke habitat alam.

Diharapkan oleh Prabawa, acara Festival Layangan Samas ini nantinya akan menjadi agenda tahunan serta mendapatkan dukungan penuh dari Pemkab Bantul maupun Pemda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

“Rencananya kegiatan ini akan diusulkan untuk menjadi acara rutin setiap tahunya. Karena dengan adanya acara ini dapat meningkatkan kunjungan wisatawan di Pantai Samas.” tuturnya.

Baca juga : Puluhan Debt Collector Datangi TBG, Begini Tanggapan Kabid Cipta Karya


Pelepasan anakan penyu untuk di kembalikan ke habitat aslinya di alam.(foto)

Sementara, Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Bantul, Kwintarto Heru Prabawa sangat mengapresiasi terselenggaranya acara yang pertama kali di gelar di Pantai Samas tersebut.

“Dengan adanya event ini, diharapkan dapat menarik minat wisatawan untuk berkunjung ke Pantai Samas.” ungkap Kwintarto.

 

Advertisementspot_img
Advertisementspot_img

FAKTA TERBARU

Advertisementspot_img
Advertisementspot_img

BACA JUGA