Tepus, (fakta9.com)Hujan disertai angin yang terjadi pada Minggu malam (29/11/2020) menyebabkan rumah milik Sutinah (53) warga Padukuhan Gunungkacangan 2, Kalurahan Sumberwungu, Kapanewon Tepus tertimpa sebuah pohon kelapa.
Menurut informasi yang berhasil dihimpun, kejadian terjadi sekitar pukul 21.30 WIB.
Saat dalam kondisi hujan disertai dengan angin seluruh penghuni rumah sedang berada di ruang depan.
Kencangnya angin menyebabkan pohon kelapa yang berada di samping rumah korban ambruk dan mengenai bagian atap.
“Tiba-tiba terdengar suara runtuhan, saat di cek oleh anggota keluarga ternyata pohon Kelapa sudah ambruk mengenai bagian rumah.” Jelas Sutinah.
Terpisah salah satu Relawan Tagana yang berada di lokasi kejadian Heru W Pada Senin( 30/11/2020) mengatakan bahwa akibat peristiwa tersebut, salah satu ruangan milik korban mengalami kerusakan yang cukup parah.
“Bagian atap mengalami ambrol, serta dinding rumah saat ini dalam kondisi miring akibat tertimpa Pohon.” terang Heru
Baca Juga: Soal Instruksi Pencopotan Oleh Mendagri, Sri Sultan: Tidak Berlaku Di DIY
Ternyata Micin Dapat Digunakan Sebagai Penyubur Tanaman
Dijelaskan bahwa saat ini sebagian warga masyarakat sekitar bersama dengan Tagana, dan relawan telah melakukan giat pemotongan pohon yang ambruk mengenai rumah korban.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kerugian ditaksir mencapai Rp 10 Juta rupiah.
(Redaksi_fakta9)