GUNUNGKIDUL, DIY (FAKTA9.COM)_ _// 16 peserta mengikuti seleksi ujian Pamong Kalurahan Giripanggung, Tepus di SMPN 1 Semanu, Selasa (19/11/2024) kemarin.
Setelah ujian praktek dan tertulis selesai, pihak panitia melakukan koreksi hasil jawaban dan perolehan total nilai dari masing – masing peserta.
Baca Juga : Yayasan Nusantara Alam Abadi Serukan Dukungan Untuk Sunaryanta – Ardi
Kemudian, dari 16 peserta tersebut terdapat 4 peserta yang mendapat nilai tertinggi diantaranya Agung Andriyanto dengan total nilai 38,38 sebagai calon Dukuh Palgading, Risang Bagus Pangayom total nilai yang diperoleh 77,50 sebagai calon Dukuh Palgading, Sulastri total nilai yang diperoleh 79,25 sebagai Staf Pangripta dan Arum Septina Sari total nilai yang diperoleh 71,50 sebagai calon staf Ulu – ulu.
Dalam keterangannya, Suyadi selaku ketua Panitia Kegiatan pengisian Pamong mengucapkan selamat kepada peserta yang berhasil memperoleh nilai tertinggi dan natinya akan dilantik sebagai Pamong Kalurahan Giripanggung.
“Jangan jumawa bagi yang menang, dan untuk yang belum lolos jangan berkecil hati, kalian masih muda, masih banyak pekerjaan yang layak buat kalian.” Jelasnya.
Baca Juga : Seorang Pemuda Asal Bantul Diamakan Polisi Lantaran Bawa Sajam
Dirinya juga berharap tidak ada kegaduhan setalah ujian ini selesai, lantaran semua proses sudah dilakukan secara terbuka dan transparan.
“Sesuai arahan Pak Kapolsek Tepus, jangan sampai di Kalurahan Giripanggung ini seperti Kalurahan yang lain yaitu selesai ujian ada kegaduhan. Kami melaksanakan semua tahapan sudah sesuai dengan peraturan yang berlaku.” Imbuhnya.