BANTUL, DIY (FAKTA9.COM)__//Satu buah granat aktif ditemukan warga warga saat menggali tanah di wilayah Kunden RT 05, Kalurahan Sendangsari, Pajangan, Bantul, Rabu (13/03/2024) sekitar pukul 17.30 WIB sore kemarin.
Baca Juga : Residivis Mencuri Unggas Terancam 7 Tahun Penjara
Kasi Humas Polres Bantul, Iptu I Nengah Jeffry menyampaikan granat tangan jenis nanas yang masih aktif itu ditemukan warga di dapuran pohon bambu wilayah tersebut.
“Ditemukan pertama kali oleh warga yang menggali tanah untuk membuat tanggul.” Jelasnya melalui keterangan tertulis Kamis (14/03/2024).
Penemuan tersebut lantas dikabarkan kepada warga lainnya dan dilaporkan ke Polisi.
Baca Juga : Gelombang Pasang di Pantai Selatan Gunungkidul, Ketinggian Ombak Mencapai 5 Meter
Jeffry menegaskan jika granat nanas yang sudah berkarat itu dimungkinkan sudah lama berada di lokasi, dan kondisinya masih aktif.
“Masih aktif karena cincin pemicu masih terangkai.” Tegasnya.
Selanjutnya granat nanas tersrbut dievakuasi oleh Detasemen Gegana Sat Brimob DIY, untuk kemudian diamankandi Mapolsek Pajangan.