Jumat, November 22, 2024
spot_imgspot_img
Advertisementspot_img

FAKTA TERBARU

Terhalang Kabut Tebal Saat Pulang Berlayar, Seorang ABK Tewas Tergulung Ombak

Advertisementspot_img

Saptosari (Fakta9.com)_ _// Nasib malang dialami oleh dua anak buah kapal (ABK), yaitu Sujono (47) dan Surat (62) warga Kalurahan Kanigoro, Saptosari, Gunungkidul.

Pasalnya kapal yang digunakan saat mencari ikan di pantai Ngrawah, Kanigoro, Saptosari, Guninungkidul karam setelah dihantam ombak, Sabtu (14/10/2023) pukul 19.00 WIB.


Baca juga : Rembuk Relawan Ganjar Gunungkidul, Hasilkan Barisan Rakyat dan Relawan Ganjar


Kapolsek Saptosari, AKP Kusnan Priyono menyampaikan jika peristiwa kecelakaan laut itu bermula ketika kapal jukung yang digunakan 2 ABK untuk mencari ikan itu berangkat dari Pantai Ngrenehan sekitar pukul 16.00 WIB kemarin.

Setelah hampir 5 jam melaut, kedua ABK berencana pulang dan menyandarkan kapal ke Pantai Ngrenehan.

Dalam perjalanan untuk mendarat, tiba-tiba cuaca berubah menjadi berkabut, sehingga menghalangi jarak pandang untuk mencapai daratan di Pantai Ngrenehan.

“Ketika kapal akan mendarat, cuaca di sekitar pantai menjadi berkabut tebal sehingga mengganggu jarak pandang ke dua ABK.” terangnya.

Kapal jukung yang mengangkut ke 2 ABK itupun akhirnya kehingan arah saat akan menuju daratan.

Saat itu tiba-tiba muncul ombak besar yang langsung menghantam kapal pencari ikan tersebut hingga menabrak tebing.


Baca juga : Masak Air Ditinggal Pergi, Dapur Rumah Warga Ponjong Ludes


Ke dua ABK mencoba menyelamatkan diri dengan cara melompat dari kapal.

“Satu ABK berhasil menepi kepinggir pantai dengan selamat namun satu ABK atas nama Surat diduga tidak kuat berenang sehingga tenggelam dan ditemukan meninggal dunia.” Ujarnya.

Korban ditemukan meninggal dunia dipinggir pantai Ngrawah Saptosari dengan luka sobek pada pelipis kanan.


 

Advertisementspot_img
Advertisementspot_img

FAKTA TERBARU

Advertisementspot_img
Advertisementspot_img
Advertisementspot_img

BACA JUGA